CloudRaya Luncurkan KubeRaya – Solusi Kubernetes as a Service

KubeRaya: Kubernetes as a Service from CloudRaya

Surabaya, 23 September 2023 – CloudRaya resmi meluncurkan KubeRaya sebagai solusi Kubernetes as a Service. KubeRaya merupakan inovasi terkini dari CloudRaya yang menyediakan kemudahan penggunanya untuk menikmati berbagai benefit yang ditawarkan Kubernetes.  

Sebagai public cloud provider terpercaya, CloudRaya berupaya untuk terus memberikan inovasi terkini untuk memudahkan dan melancarkan bisnis customernya. Kali ini CloudRaya menghadirkan Kubernetes as a Service yang sedang marak digunakan perusahaan secara global. 

Diadakannya KubeRaya ini bukanlah tanpa alasan. CloudRaya melihat besarnya potensi Kubernetes untuk meningkatkan bisnis dan mengelolanya dengan lancar. Adapun potensi kontainerisasi yang bisa dimanfaatkan adalah kemudahan dalam skalabilitas, pendistribusian dan manajemen aplikasi, fleksibilitas implementasi, efisiensi biaya, dan masih banyak lagi. 

CloudRaya melihat besarnya dampak dari manfaat Kubernetes yang bisa dirasakan oleh perusahaan yang menggunakannya. Perusahaan yang menggunakan Kubernetes, memiliki keunggulan dalam percepatan inovasi teknologi, yang mana bisa meningkatkan daya saing dengan kompetitor. Selain itu, perusahaan juga mempunyai performa yang lebih agile, resilient terhadap failure, serta efisien dalam produktivitas maupun finansial. 

Selain segudang manfaat yang ditawarkan, sayangnya Kubernetes bukanlah teknologi yang bisa diimplementasikan dengan mudah dan praktis jika harus membangunnya secara manual. Pengguna harus bangun VM per VM / node per node, dan juga melakukan pengaturan ditiapnya agar bisa bekerja dengan lancar dan sesuai kebutuhan. Bahkan, jika semua rentetan langkah sudah dilakukan, infrastruktur Kubernetes Anda masih berpotensi gagal. Hal ini sangat menyita waktu dan juga tenaga. 

CloudRaya memahami tantangan ini, dan berinisiasi membuat solusi Kubernetes as a Service versi lokal, atau yang kita sebut sebagai KubeRaya. Dengan KubeRaya, pengguna dapat menghemat waktu hingga 3 kali lipat dalam membangun infrastruktur Kubernetes jika dibandingan dengan membangunnya from scratch.  

KubeRaya juga memiliki kemudahan yang selalu ditawarkan oleh tiap produk dari CloudRaya. Kemudahan ini bisa didapatkan dari panel CloudRaya yang terpusat dan mudah digunakan oleh siapa saja. CloudRaya juga menyediakan bantuan support team yang standby 24/7 untuk membantu Anda kapan pun dan di mana pun. 

Dengan adanya KubeRaya, CloudRaya berharap setiap pemilik bisnis, programmer, hobbyist, serta pendatang baru di sektor kontainerisasi ini bisa menikmati semua keuntungan dan kemudahan yang ditawarkan oleh orkestrasi kontainerisasi dari Kubernetes. 

Facebook
Twitter
LinkedIn

Ready, Set, Cloud

Ready, Set, Cloud